Next Post

Yayasan Pendidikan Transformasi Kubar Gelar Pengukuhan Komite Sekolah

Ketua Komite Sekolah Yayasan Transformasi Pdt.Nelson Neno, MA Saat Dikukuhkan

SENDAWAR, WARTA KUBAR.com-Yayasan Pendidikan Transformasi Kampung Belempung Ulaq, Kecamatan,Barong Tongkok Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan Pengukuhan Pengurus Komite Sekolah Dasar Kristen Transformasi dan Pentas Seni, Sabtu (7/10/2022) pagi di Gedung Auditorium Tulur Aji Jejangkat Kantor Bupati Kubar.

Ketua Yayasan Pendidikan Transformasi, Widodo Rahayu mengatakan, Terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dan berjerih lelah sehingga acara Pengukuhan Komite Sekolah dan Pentas Seni bisa berlangsung dengan baik.

Menurut Widodo Rahayu Pengukuhan Komite Sekolah SD Kristen Transformasi berlangsung secara demokratis.

Dia menerangkan, Komite Sekolah ini sebagai wadah untuk menyalurkan aspirasi masyarakat, Meningkatkan tanggung jawab,  Menciptakan suasana dan kondisi transparansi, akuntabel dan demokratis dalam menyelenggarakan pendidikan yang bermutu dalam satuan pendidikan.

Widodo Rahayu menambahkan, Peran Komite Sekolah sebagai pemberi pertimbangan, pendukung dan mediator antara pemerintah dengan masyarakat pada satuan pendidikan.

“Semoga dengan dikukuhkan Pengurus Komite Sekolah Transformasi maka pendidikan peserta didik yang cerdas dan berkarakter Kristus akan terwujud, ” punggungnya saat sampaikan sambutan.

Pengurus Komite Sekolah Yayasan Transformasi Saat Dikukuhkan

Senada Ketua Komite Yayasan Pendidikan Transformasi yang baru dikukuhkan, Pdt. Nelson Neno, MA menyampaikan, Terima kasih kepada seluruh orang tua peserta didik dan pengurus yayasan atas diberikan kesempatan untuk berkarya di Yayasan Pendidikan Transformasi.

“Komite Sekolah merupakan pelayanan anugerah Tuhan Yesus Kristus  yang luar biasa untuk mendukung berlangsungnya pendidikan yang cerdas dan berkarakter Kristus di Kubar, ” kata Nelson Neno.

Pria yang juga Gembala Sidang GKKAI Sendawar ini berharap dengan dikukuhkan Pengurus Komite Sekolah Transformasi akan semakin solid untuk memajukan mutu pendidikan di Kubar.

“Harapannya kualitas pendidikan Yayasan Pendidikan Kristen Transformasi akan semakin baik kedepannya, ” tandasnya. 

Hadiri acara tersebut Anggota DPRD Kubar Fraksi Amanat Sejahtera, Yahya Marthan mengapresiasi Yayasan Pendidikan Transformasi yang eksis selama ini untuk mendidik anak-anak di Kubar.

Sebagai bentuk apresiasi itu, Politisi Partai Gerindra ini akan mengalokasikan dana aspirasi atau pokirnya untuk tahun 2024 sebesar Rp.150 juta untuk mendukung Yayasan Pendidikan Kristen Transformasi.

Pentas Seni Peserta Didik SD Kristen Transformasi Kutai Barat

Sementara itu Bupati Kubar FX Yapan melalui Kepala Dinas Pendidikan Kubar Silwanus Ngampun ucapkan selamat kepada Komite Sekolah yang baru saja dikukuhkan dan mengajak Komite Sekolah Yayasan Pendidikan Transformasi bisa bersinergi dengan masyarakat maupun pemerintah kabupaten untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kubar.

Acara Pengukuhan Komite Sekolah Transformasi dan Pentas Seni tersebut berlangsung dengan sederhana namun meriah diisi dengan pagelaran seni tarian budaya, musik tradisional angklung, dance, stand up comedy, band dan kreasi lainnya yang dibawakan anak-anak  peserta didik TK dan SD Kristen Transformasi.

Untuk diketahui Pengurus Komite yang terpilih ini terdiri dari orangtua/wali murid dan tokoh masyarakat yang peduli pendidikan. Akhirnya disepakati pengurus Komite Sekolah, Ketua Komite Pdt. Nelson Neno, MA, Wakil Ketua Melania, Sekretaris Dianne Sitio, Wakil Sekretaris Pamiana, Bendahara Junita Matondong dan Wakil Bendahara Agustinus Haryanto. Kemudian Bidang Kerohanian Tri Murti Julianto, Bidang Pengembangan SDM Ofandi Risnewati, Bidang Sarana dan Prasarana Klementinus Agustinus Yeple dan Bidang Kegiatan Nurwatuti.

Foto Bersama Pengurus Komite Sekolah Yayasan Transformasi

Turut hadiri acara tersebut Seluruh Pengurus Yayasan Pendidikan Transformasi, Para tenaga pendidik, Para orang tua murid serta hadirin undangan.

Penulis : Henry Situmorang/Advertorial

Admin Admin

wartakubar

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *