Next Post

Tambang Batubara Ilegal Marak di Kubar, Anggota DPRD Angkat Bicara

Batu bara tumpah di sisi jalan lintas Kampung Belempung Ulaq Menuju Kampung Ngenyan Asa (Sabtu 15/10/2022 Pukul 17.30 WITA)

Tumpukan batu bara yang tumpah akibat truk terguling belum lama ini

SENDAWAR, WARTA KUBAR.com-Menanggapi berita  tergulingnya sebuah  truk pengangkut batu-bara di jalan lintas antara Kampung Belempung Ulaq menuju Kampung Ngenyan Asa Kecamatan Barong Tongkok belum lama ini.

Anggota DPRD Kubar Fraksi Amanat Gerakan Sejahtera (AGS), Yahya Marthan pun angkat bicara.

Menurut politisi Partai Gerindra ini, Aktivitas penambangan batubara yang diduga ilegal disebut istilah penambangan koridor akhir-akhir ini kian marak di Kubar.

BACA JUGA :

Truk Pengangkut Batu Bara Terguling di Jalan Lintas Belempung Ulaq Menuju Ngenyan Asa

Dia menyebut, Hal ini pun menimbulkan banyak pertanyaan masyarakat dan mulai dikeluhkan oleh warga Kubar khususnya di media sosial.

Secara khusus masyarakat pengguna ruas jalan umum mengeluhkan aktivitas truk-truk pengangkut batu-bara ini tampak lalu-lalang  dengan bebas melintasi jalan umum.

“Ada rencana DPRD Kubar akan menjadwalkan rapat dengan para pihak terkait untuk mengetahui hal ikhwal tentang kegiatan penambangan koridor dimaksud untuk mencari solusi terbaik atau win win solution ” pungkasnya, Sabtu (15/10/2022) melalui seluler.

Penulis : Henry Situmorang

Admin Admin

wartakubar

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *