Next Post

Sosialisasi Tahapan Pemilihan Petinggi Kecamatan Barong Tongkok

SENDAWAR, WARTA KUBAR-com-Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) Kabupaten Kutai Barat Provinsi Kalimantan Timur menggelar Sosialisasi Tahapan Pemilihan Petinggi Se-Kutai Barat, Selasa (01/11/2022) di Balai Pertemuan Umum (BPU) Kecamatan Barong Tongkok.

Dalam kesempatan tersebut Camat Barong Tongkok, Valentinus Kalo berpesan, agar para Petinggi dan Anggota Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) memperhatikan materi yang disampaikan untuk dijadikan acuan dalam melaksanakan pemilihan petinggi serentak yang dijadwalkan pada 10 Maret 2023 mendatang di wilayah Kecamatan Barong Tongkok.

Camat meminta agar Petinggi dan Anggota BPK bisa menjaga situasi yang aman serta kondusif saat pelaksanaan pemilihan petinggi serentak di kampung masing-masing.
Siapa pun yang terpilih nanti adalah dukungan masyarakat.

“Ada 14 Kampung di Kecamatan Barong Tongkok yang mengikuti Pemilihan Petinggi serentak tahun 2023 mendatang,” ujarnya.

Sementara itu Kabid Pemerintahan Kampung DPMK Kubar, Sepinus mengatakan, pelaksanaan pemilihan petinggi serentak harus dilaksanakan dengan damai.

Sepinus menyebut Kecamatan Barong Tongkok merupakan pertama kali dilakukan Sosialisasi Tahapan Pemilihan Petinggi Serentak 2023. Selanjutnya akan bergilir Kecamatan lain yang menggelar pemilihan petinggi.

“Jadi acuannya sudah jelas harus sesuai dengan tahapan dan aturan perundang-undangan yang berlaku. Berharap pemilihan petinggi serentak akan berlangsung lancar sejak tahapan awal hingga pelantikan petinggi terpilih,” tandasnya.

Penulis : Henry Situmorang

 

Admin Admin

wartakubar

Admin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *