Next Post

Pemkab Kubar Peduli Peningkatan Kualitas Keagamaan

Asisten 2 Sekkab Kubar Rakhmat bersama Anggota DPRD Kubar, Forkopimda dan para jamaah umrah, seusai Pelepasan Jamaah Umrah Tahap II Pemkab Kubar 2024, di Masjid Al-Muttaqin, Islamic Center.

 SENDAWAR, WARTAKUBAR.Com- Wujud kepedulian peningkatan kualitas manusia dibidang keagamaan, Pemerintah Kabupaten Kutai Barat (Pemkab Kubar), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Kembali memberangkatkan sebanyak 169 orang warga untuk beribadah umrah ke tanah suci Makkah, Arab Saudi.

Tidak hanya itu, Bagi umat Nasrani juga diberangkatkan ziarah rohani ke Yerusalem.

“Hal ini bentuk kepedulian Pemkab dalam peningkatan kualitas hidup di bidang keagamaan,”ujar Bupat Kubar FX Yapan diwakili Asisten 2 Sekkab Kubar Rakhmat saat Pelepasan Jamaah Umrah Tahap II Pemkab Kubar 2024 di Masjid Al-Muttaqin, Islamic Center, Kelurahan Melak Ulu, Kecamatan Melak, Jumat (1/11/2024).

Untuk diketahui sebanyak 169 orang itu terdiri, 148 orang dibiayai anggaran pemerintah dan 21 orang biaya mandiri.

 Begitu juga, tahap pertama berjumlah 158 orang terdiri 142 orang dibiayai pemerintah dan 16 orang biaya mandiri.

Keberangkatan umrah tersebut diharapkan, memberikan dampak bagi lingkungan sekitar untuk menebar pesan kebaikan dan berkontribusi dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, agama dan budaya yang menunjang program pemerintah.

“Jaga kesehatan, sebab ibadah umrah merupakan ibadah fisik. Para jamaah diminta, fokus melaksanakan setiap ibadah. Manfaatkanlah kesempatan ini, untuk selalu beribadah. Semoga selamat sampai tujuan dan tiba kembali ke Kabupaten Kubar dengan selamat,” tandasnya.

(Adv/Diskominfo Kubar)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *